TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 3:11

Konteks
3:11 Celakalah orang fasik! b  Malapetaka c  akan menimpanya, sebab mereka akan diperlakukan d  menurut perbuatannya e  sendiri.

Yesaya 5:8

Konteks
Peringatan tentang pelbagai keburukan
5:8 Celakalah j  mereka 1  yang menyerobot rumah demi rumah dan mencekau ladang demi ladang, k  sehingga tidak ada lagi tempat bagi orang lain dan hanya kamu sendiri yang tinggal di dalam negeri!

Yesaya 5:11

Konteks
5:11 Celakalah p  mereka yang bangun pagi-pagi dan terus mencari minuman keras, dan duduk-duduk sampai malam hari, sedang badannya dihangatkan anggur! q 

Yesaya 5:18

Konteks
5:18 Celakalah j  mereka yang memancing kesalahan dengan tali k  kedustaan dan dosa l  seperti dengan tali gerobak,

Yesaya 5:20-22

Konteks
5:20 Celakalah p  mereka yang menyebutkan kejahatan itu baik 2  q  dan kebaikan itu jahat, r  yang mengubah kegelapan menjadi terang dan terang menjadi kegelapan, s  yang mengubah pahit menjadi manis, dan manis menjadi pahit. t  5:21 Celakalah mereka yang memandang dirinya u  bijaksana, yang menganggap dirinya pintar! 5:22 Celakalah mereka yang menjadi jago minum v  dan juara dalam mencampur minuman w  keras;

Yeremia 22:13

Konteks
Nubuat melawan raja Yoyakim
22:13 Celakalah e  dia 3  yang membangun f  istananya berdasarkan ketidakadilan dan anjungnya berdasarkan kelaliman, yang mempekerjakan sesamanya dengan cuma-cuma dan tidak memberikan upahnya g  kepadanya;

Habakuk 2:6

Konteks
Penghukuman atas para penindas
2:6 Bukankah sekalian itu akan melontarkan c  peribahasa mengatai dia, dan nyanyian olok-olok serta sindiran ini: Celakalah orang 4  yang menggaruk bagi dirinya apa yang bukan miliknya--berapa lama lagi? --dan yang memuati dirinya dengan barang gadaian. d 

Habakuk 2:9

Konteks
2:9 Celakalah orang yang mengambil laba i  yang tidak halal untuk keperluan j  rumahnya, untuk menempatkan sarangnya k  di tempat yang tinggi, dengan maksud melepaskan dirinya dari genggaman malapetaka!

Habakuk 2:12

Konteks
2:12 Celakalah orang yang mendirikan kota di atas darah o  dan meletakkan dasar benteng di atas ketidakadilan.

Habakuk 2:15

Konteks
2:15 Celakalah orang yang memberi minum t  sesamanya manusia bercampur amarah, bahkan memabukkan dia untuk memandang auratnya.

Habakuk 2:19

Konteks
2:19 Celakalah orang yang berkata kepada sepotong kayu: "Terjagalah!" dan kepada sebuah batu bisu: "Bangunlah! g " Masakan dia itu mengajar? Memang ia bersalutkan emas dan perak, h  tetapi roh tidak ada sama sekali di dalamnya. i 

Matius 11:21

Konteks
11:21 "Celakalah engkau Khorazim! Celakalah engkau Betsaida! g  Karena jika di Tirus dan di Sidon h  terjadi mujizat-mujizat yang telah terjadi di tengah-tengah kamu, sudah lama mereka bertobat dan berkabung. i 

Matius 23:13-16

Konteks
23:13 Celakalah kamu, hai ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi 5 , hai kamu orang-orang munafik, z  karena kamu menutup pintu-pintu Kerajaan Sorga di depan orang. Sebab kamu sendiri tidak masuk dan kamu merintangi mereka yang berusaha a  untuk masuk. 23:14 (Celakalah kamu, hai ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi, hai kamu orang-orang munafik, sebab kamu menelan rumah janda-janda sedang kamu mengelabui mata orang dengan doa yang panjang-panjang. Sebab itu kamu pasti akan menerima hukuman yang lebih berat.) 23:15 Celakalah kamu, hai ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi, hai kamu orang-orang munafik, sebab kamu mengarungi lautan dan menjelajah daratan, untuk mentobatkan satu orang saja b  menjadi penganut agamamu dan sesudah ia bertobat, kamu menjadikan dia orang neraka, c  yang dua kali lebih jahat dari pada kamu sendiri. 23:16 Celakalah kamu, hai pemimpin-pemimpin buta, d  yang berkata: Bersumpah demi Bait Suci, sumpah e  itu tidak sah; tetapi bersumpah demi emas Bait Suci, sumpah itu mengikat.

Matius 23:23

Konteks
23:23 Celakalah kamu, hai ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi, hai kamu orang-orang munafik, sebab persepuluhan j  dari selasih, adas manis dan jintan kamu bayar, tetapi yang terpenting dalam hukum Taurat kamu abaikan, yaitu: keadilan dan belas kasihan dan kesetiaan. k  Yang satu harus dilakukan dan yang lain jangan diabaikan.

Matius 23:27

Konteks
23:27 Celakalah kamu, hai ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi, hai kamu orang-orang munafik, sebab kamu sama seperti kuburan o  yang dilabur putih, yang sebelah luarnya memang bersih tampaknya, tetapi yang sebelah dalamnya penuh tulang belulang dan pelbagai jenis kotoran.

Matius 23:29

Konteks
23:29 Celakalah kamu, hai ahli-ahli Taurat dan orang-orang Farisi, hai kamu orang-orang munafik, sebab kamu membangun makam nabi-nabi p  dan memperindah tugu orang-orang saleh

Matius 26:24

Konteks
26:24 Anak Manusia memang akan pergi sesuai dengan yang ada tertulis tentang Dia, b  akan tetapi celakalah orang yang olehnya Anak Manusia itu diserahkan. Adalah lebih baik bagi orang itu sekiranya ia tidak dilahirkan."

Lukas 11:42-44

Konteks
11:42 Tetapi celakalah kamu 6 , hai orang-orang Farisi, sebab kamu membayar persepuluhan j  dari selasih, inggu dan segala jenis sayuran, tetapi kamu mengabaikan keadilan dan kasih Allah. k  Yang satu harus dilakukan dan yang lain jangan diabaikan. l  11:43 Celakalah kamu, hai orang-orang Farisi, sebab kamu suka duduk di tempat terdepan di rumah ibadat dan suka menerima penghormatan di pasar. m  11:44 Celakalah kamu, sebab kamu sama seperti kubur n  yang tidak memakai tanda; orang-orang yang berjalan di atasnya, tidak mengetahuinya."

Lukas 11:46-47

Konteks
11:46 Tetapi Ia menjawab: "Celakalah kamu juga, hai ahli-ahli Taurat, sebab kamu meletakkan beban-beban yang tak terpikul pada orang, tetapi kamu sendiri tidak menyentuh beban itu p  dengan satu jaripun. 11:47 Celakalah kamu, sebab kamu membangun makam nabi-nabi, tetapi nenek moyangmu telah membunuh mereka.

Lukas 11:52

Konteks
11:52 Celakalah kamu, hai ahli-ahli Taurat, sebab kamu telah mengambil kunci pengetahuan; kamu sendiri tidak masuk ke dalam dan orang yang berusaha untuk masuk w  ke dalam kamu halang-halangi."

Yudas 1:11

Konteks
1:11 Celakalah mereka, karena mereka mengikuti jalan yang ditempuh Kain a  dan karena mereka, oleh sebab upah, menceburkan diri ke dalam kesesatan b  Bileam, dan mereka binasa karena kedurhakaan c  seperti Korah.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:8]  1 Full Life : CELAKALAH MEREKA.

Nas : Yes 5:8-32

Enam ucapan celaka (yaitu pernyataan hukuman) diucapkan atas enam macam dosa:

  1. (1) Keserakahan yang mementingkan diri (ayat Yes 5:8),
  2. (2) perilaku bermabuk-mabukan (ayat Yes 5:11-12),
  3. (3) cemoohan terhadap kuasa Allah untuk menghukum dosa mereka (ayat Yes 5:18-19),
  4. (4) pemutarbalikan standar-standar moral Allah (ayat Yes 5:20),
  5. (5) keangkuhan dan kesombongan (ayat Yes 5:21), dan
  6. (6) pemerkosaan keadilan (ayat Yes 5:22-23; bd. enam ucapan celaka Kristus kepada golongan agama yang munafik;

    lihat cat. --> Mat 23:13;

    lihat cat. --> Mat 23:28).

    [atau ref. Mat 23:13; Mat 23:28]

[5:20]  2 Full Life : MENYEBUTKAN KEJAHATAN ITU BAIK.

Nas : Yes 5:20

Pada satu pihak, masyarakat sering kali mengagungkan dosa dengan menyebutkan kebobrokan akhlak itu kekuatan jantan, atau dengan menyebutkan kebejatan dan perbuatan tidak wajar itu kebajikan sejati dan kebebasan yang patut dipuji; pada pihak yang lain, masyarakat menentang kebenaran dengan menyebutnya kejahatan. Perhatikan kedua contoh umum ini di mana pola ini terjadi:

  1. 1) Ketidakwajaran seksual (mis. homoseksualitas atau lesbianisme) disebut sebagai gaya hidup alternatif yang sah yang harus diterima secara terbuka, sedangkan penentang perilaku semacam itu, yaitu orang yang menerima standar alkitabiah, disebut orang fanatik yang mengabadikan prasangka yang menindas

    (lihat art. NORMA-NORMA MORALITAS SEKSUAL).

  2. 2) Golongan yang menyetujui pengguguran kandungan disebut orang "peka" dengan komitmen tinggi kepada hak-hak asasi seorang wanita, sedangkan golongan pro-hidup aktif disebut "ekstremis" atau "fanatik agama". Akan tetapi, orang percaya tetap harus mengabdi dengan sepenuh hati dan tidak goyah kepada semua standar Allah mengenai baik dan buruk sebagaimana dinyatakan dalam Firman-Nya yang tertulis.

[22:13]  3 Full Life : CELAKALAH DIA.

Nas : Yer 22:13-19

Nubuat ini secara tajam mengutuk Raja Yoyakim (ayat Yer 22:18) atas dosa ketidakadilan dan penindasan. Ketika serbuan pertama Nebukadnezar ke Yerusalem, Yoyakim dibawa tertawan ke Babel (lih. 2Taw 36:5-8); ia kemudian dibebaskan dan dikuburkan secara tidak hormat di luar kota Yerusalem (ayat Yer 22:18-19).

[2:6]  4 Full Life : CELAKALAH ORANG.

Nas : Hab 2:6-20

Ayat-ayat ini mengucapkan kutukan-kutukan hukuman atas mereka yang "tidak lurus hatinya" (ayat Hab 2:4). Orang semacam ini akan dihukum karena merampas milik orang (ayat Hab 2:6-8), ketidakadilan (ayat Hab 2:9-11), kekerasan dan tindak pidana (ayat Hab 2:12-14), kebejatan (ayat Hab 2:15-17), dan penyembahan berhala (ayat Hab 2:18-20).

[23:13]  5 Full Life : CELAKALAH KAMU ... ORANG-ORANG FARISI.

Nas : Mat 23:13

Kata-kata Yesus dalam pasal Mat 23:1-39 ini merupakan kecaman-Nya yang paling pedas. Perkataan-Nya ditujukan kepada para pemimpin agama dan guru palsu yang telah menolak setidak-tidaknya sebagian dari Firman Allah dan menggantikannya dengan gagasan dan penafsiran mereka sendiri (ayat Mat 23:23,28; 15:3,6-9; Mr 7:6-9).

  1. 1) Sikap Yesus dalam hal ini perlu diperhatikan. Itu bukanlah sikap yang bertoleransi, serta membolehkan, dan ramah dari seorang yang tidak peduli tentang kesetiaan terhadap Allah dan sabda-Nya. Yesus bukanlah seorang pengkhotbah yang lemah yang membiarkan dosa. Karena Ia setia terhadap panggilan-Nya, maka Ia murka terhadap kejahatan (bd. Mat 21:12-17; Yoh 2:13-16) dan mengutuk dosa dan ketidakbenaran di kalangan para pemimpin agama (ayat Mat 23:23,25).
  2. 2) Begitu besar kasih Yesus akan Alkitab yang terilhamkan sebagai firman Bapa-Nya, dan perhatian-Nya terhadap orang yang akan binasa karena Firman itu diputarbalikkan (lih. Mat 15:2-3; 18:6-7; Mat 23:13,15), menyebabkan Dia menggunakan kata-kata seperti "orang munafik" (ayat Mat 23:15), "orang neraka" (ayat Mat 23:15), "pemimpin-pemimpin buta" (ayat Mat 23:16), "orang bodoh" (ayat Mat 23:17), "penuh rampasan dan kerakusan" (ayat Mat 23:25), "kuburan yang dilabur putih ... yang sebelah dalamnya penuh ... pelbagai jenis kotoran" (ayat Mat 23:27), "penuh ... kedurjanaan" (ayat Mat 23:28), "ular-ular," "keturunan ular beludak" (ayat Mat 23:33) dan "pembunuh" (ayat Mat 23:34). Kata-kata ini, sekalipun keras dan menghukum, namun diucapkan dengan hati yang hancur (ayat Mat 23:37) oleh Dia yang akan mati karena mereka yang dikecam-Nya itu (bd. Yoh 3:16; Rom 5:6,8).
  3. 3) Yesus menggambarkan watak guru-guru dan pengkhotbah palsu sebagai orang yang berusaha untuk menjadi orang populer, orang penting, dan diperhatikan oleh orang lain (ayat Mat 23:5), senang menerima penghormatan (ayat Mat 23:6) dan berbagai gelar (ayat Mat 23:7), namun mereka mencegah orang masuk sorga karena injil mereka yang diputarbalikkan (ayat Mat 23:13;

    lihat art. GURU-GURU PALSU).

    Mereka merupakan orang beragama yang profesional yang tampaknya rohani dan saleh, tetapi sebenarnya orang berdosa (ayat Mat 23:14,25-27). Mereka menyanjung para pemimpin rohani yang saleh dari masa lampau, namun tidak mengikuti perbuatan atau pengabdian mereka kepada Allah, Firman-Nya dan kebenaran (ayat Mat 23:29-30).
  4. 4) Alkitab mengingatkan orang percaya untuk waspada terhadap para pemimpin agama yang palsu semacam itu (Mat 7:15; 24:11), memandang mereka sebagai orang yang tidak percaya

    (lihat cat. --> Gal 1:9)

    [atau ref. Gal 1:9]

    sehingga menolak untuk mendukung pelayanan mereka atau bersekutu dengan mereka (2Yoh 1:9-11).
  5. 5) Orang di dalam gereja yang atas nama kasih, toleransi, dan persatuan, tidak mau mengambil sikap Yesus terhadap orang yang memutarbalikkan ajaran Kristus dan Alkitab (Mat 7:15; Gal 1:6-7; 2Yoh 1:9) sebenarnya ikut terlibat dalam perbuatan jahat para nabi dan guru palsu (2Yoh 1:10,11).

[11:42]  6 Full Life : CELAKALAH KAMU.

Nas : Luk 11:42

Lihat cat. --> Mat 23:13

[atau ref. Mat 23:13]

mengenai perihal Kristus mengutuk dosa orang Farisi.



TIP #06: Pada Tampilan Alkitab, Tampilan Daftar Ayat dan Bacaan Ayat Harian, seret panel kuning untuk menyesuaikan layar Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA